SMAN 1 Cibadak

Vidya Dharma Anoraga

Alisya Subendi XI MIPA 4 & Alvia Iklima Zahra XI MIPA 7 terpilih menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka tingkat Kabupaten Sukabumi tahun 2022.

Alisya & Alvia mengikuti kegiatan pemusatan pelatihan oleh Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kab. Sukabumi pada 03 Agustus s.d 18 Agustus 2022 di Komplek GOR Palabuhanratu.

Pelatihanan meliputi olahraga, latihan ketangkasan, dan pembinaan untuk memupuk semangat cinta tanah air.
Pada H-1 kegiatan Pengukuhan yang dihadiri Bapak Bupati Sukabumi serta orang tua peserta berlangsung hikmat.

17 Agustus 2022 Upacara Peringatan HUT-RI ke 77 bertempat di Sekretariat Daerah Kab. Sukabumi dihadiri oleh Bapak Bupati Sukabumi. Upacara berlangsung hikmat dan lancar, rasa haru dan bangga bercampur menjadi satu. Rasa lelah ketika pelatihan pun terbayarkan karena dapat melakasanakan tugas dengan baik.
Pada sore harinya Upacara Penurunan Bendera dihadiri oleh Bapak Wakil Bupati Sukabumi.

Bagi Alisya dan Alvia kegiatan tersebut merupakan pengalaman berharga yang tidak akan dilupakan, perasaan haru dan senang karena dapat membanggakan orang tua dan sekolah menjadi Paskibraka Kabupaten.
Semangat dan ilmu yang di dapat akan diteruskan untuk adik-adik kelasnya. Harapan mereka semoga tahun yang akan datang ada perwakilan dari Smandak ke tingkat Provinsi dan Nasional

. . .

qqqq

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Post terkait

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah

PSAS 2023

Selamat Hari Guru Nasional Ke-78