SMAN 1 Cibadak

Vidya Dharma Anoraga

UKABUMIUPDATE.com – SMAN 1 Cibadak Kabupaten Sukabumi merayakan hari jadi ke-57 dengan berbagai kegiatan, salah satunya Aksi Smandak Peduli (ASP) yang membagikan sembako ke warga sekitar hingga penghijauan area sekolah.

Terdapat 4 ke RT-an di wilayah Kecamatan Cibadak yang diberi bantuan sembako. Selain itu pihak sekolah bersama para siswa berkunjung ke sebuah panti asuhan di Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Di sana mereka mengajak anak-anak panti asuhan bermain dan membuat karya dari kertas origami.

SMAN 1 Cibadak bersama para siswa berkunjung ke sebuah panti asuhan di Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Di sana mereka mengajak anak-anak panti asuhan bermain dan membuat karya dari kertas origami. – (Istimewa)

ASP SMAN 1 Cibadak juga melakukan penghijauan dengan menanam sebanyak 57 tanaman yang disebar di lahan sekitar SMAN 1 Cibadak,

“Saya sangat bersyukur karena dengan diadakannya acara milad ini maka kami bisa kembali menebarkan kebaikan dengan cara berbagi pada sesama lewat Aksi Smandak Peduli. Kegiatan sosial yang kami lakukan ini meliputi, berbagi sembako kepada warga sekitar, berbagi ke panti asuhan dan penghijauan,” ujar ketua milad SMAN 1 Cibadak M. Hildan Septian kepada sukabumiupdate.com, Rabu (17/8/2022).

Selain giat eksternal, milad Smandak kali ini juga dirayakan dengan menyelenggarakan berbagai perlombaan untuk meningkatkan kreativitas dan kepercayaan dirian siswa dari 15-16 Agustus 2022.

Berbagai perlombaan yang diselenggarakan antara lain singing contest, pidato dan nasyid serta Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). Ada juga tarik tambang, balap karung dan estafet bola yang ditujukan untuk ikut menyemarakan Hari kemerdekaan ke-77 Indonesia.

Kemudian pada Kamis, 18 Agustus 2022 acara penutupan Milad. Rangkaian kegiatannya dimulai dari pembukaan, laporan kegiatan, penampilan marawis, sambutan-sambutan, pemberian plakat dan cinderamata, pemotongan tumpeng sampai dengan penampilan karawitan. Pada hari ini pula pengumuman hasil perlombaan yang telah dilaksanakan pada hari Senin dan Selasa diumumkan.

M Hildan mewakili SMAN 1 Cibadak berharap kegiatan yang bertujuan menebar kebaikan dalam milad Smandak ini bisa juga terlaksana di acara lain bahkan hingga kehidupan sehari-hari guru dan siswa agar dapat bermanfaat dan menginspirasi semua orang,

“Suatu kehidupan tidak dinilai dari berapa lama kehidupan itu berlangsung, melainkan dari berapa banyak manfaat yang bisa disebarkan oleh kehidupan tersebut,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Post terkait

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah

PSAS 2023

Selamat Hari Guru Nasional Ke-78